IHSG

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat +0.44% ke level 7,236 pada perdagangan Selasa (2/4). Sebanyak 284 saham menguat, 300 saham melemah, dan 201 saham lainnya ditutup flat. Total transaksi IHSG mencapai 12.92 triliun, jumlah saham yang diperdagangkan mencapai 16.18 miliar, dan aktif ditransaksikan sebanyak 1,052,232 kali. Secara teknikal, IHSG masih berada dalam fase downtrend karena masih dibawah EMA7 dan MA20 masing masing di level 7,327 dan 7,283. Investor yang ingin melakukan pembelian spekulatif wajib mengatur manajemen resiko terutama di sektor perbankan yang hari ini terkoreksi -0.18% secara sektoralnya. Apabila IHSG kembali melemah dibawah 7,153 maka IHSG berpotensi untuk melanjutkan pelemahan ke level 7,100-7,120.

Sektoral Indeks

Sektoral IndeksHarga IndeksPerubahanPersentase
IDXBASIC1,313.87+20.74+1.60%
IDXCYCLIC818.65+5.88+0.72%
IDXENERGY2,137.49+33.43+1.59%
IDXFINANCE1,485.34-2.65-0.18%
IDXHEALTH1,338.51+16.16+1.22%
IDXINDUST1,093.62+10.39+0.96%
IDXINFRA1,565.30+10.45+0.67%
IDXNONCYC722.05+4.61+0.64%
IDXPROPERT660.59+2.53+0.38%
IDXTECHNO3,561.36+17.24+0.49%
IDXTRANS1,466.7+20.93+1.45%

Setelah 10 sektor indeks ditutup di zona merah pada perdagangan kemarin, berbalik 10 sektor menguat pada perdagangan Selasa (2/4). Mayoritas indeks menguat ditengah kenaikan IHSG +0.44% ke level 7,236. Sektor yang menguat paling signifikan adalah sektor industri dasar (IDXBASIC) dengan kenaikan +1.6% ke level 1,313.87. Saham yang mendorong peningkatan IDXBASIC diantaranya adalah TINS (+13.5% ke 925), ESSA (+9.09% ke 720), TPIA (+6.15% ke 6,475). Disamping IDXBASIC, ada juga sektor energy (IDXENERGY), sektor kesehatan (IDXHEALTH), dan sektor transportasi (IDXTRANS) yang menguat diatas 1%. Sedangkan sektor yang melemah hanya sektor keuangan (IDXFINANCE) dengan koreksi -0.18% ke level 1,485.34 ditekan oleh melemahnya saham BBRI (-4.22% ke 5,675), BBNI (-3.1% ke 5,475), dan BBTN (-1.01% ke 1,475).

Saham Top Gainer

SahamTop Gainers
KICI+34.19%
FWCT+22.89%
IOTF+15.25%
TINS+13.5%
BIPI+10.53%

Saham Top Loser

SahamTop Losers
AREA-22.3%
ISAP-12.5%
BMBL-11.11%
SLIS-7.35%
KJEN-6.94%

Saham Top Frequency

SahamTop Frequency
BBRI84,174
WIFI63,606
BBNI35,667
TLKM30,512
BMRI28,910

Saham Top Turnover

SahamTop Turnover (Juta)
BBRI2,353,615
BMRI927,363
TLKM807,120
BBCA757,549
BBNI663,032

Saham Top Volume Shares

SahamTop Volume Shares
GOTO22,247,579
DOOH6,752,470
PNLF5,022,431
WIFI4,464,005
BBRI4,121,809

Saham Top Net Foreign Buy

SahamTop Net Foreign Buy
TPIA98,998
UNTR90,425
BRPT59,596
GOTO53,715
ASII40,653

Saham Top Net Foreign Sell

SahamTop Net Foreign Sell
BBRI907,787
BMRI292,182
BBNI260,566
BBCA203,997
TLKM193,264

BUKA AKUN MNC SEKURITAS DENGAN KODE M01 DAN DAPATKAN FREE APPS SAHAMOLOGY 2 BULAN SERTA TAMBAHAN SALDO RDN 25%

Berita Global

Harga Minyak Global

Minyak mentah berjangka Brent naik hingga di atas $88 per barel pada hari Selasa, berada pada level tertinggi yang belum pernah terlihat sejak akhir Oktober, di tengah kekhawatiran geopolitik dan prospek permintaan yang lebih tinggi. Serangan udara Israel terhadap kedutaan Iran di Suriah, yang mengakibatkan kematian komandan utama Iran dan lainnya, telah meningkatkan ketegangan di Timur Tengah.

Selain itu, perusahaan minyak milik negara Meksiko, Pemex, berencana mengurangi ekspor minyak mentah dalam beberapa bulan mendatang, sehingga meningkatkan kekhawatiran mengenai kekurangan pasokan yang ada. OPEC dijadwalkan untuk menilai kondisi pasar dan kepatuhan anggota terhadap target produksi pada pertemuan gabungan tingkat menteri minggu ini, dengan harapan bahwa kebijakan produksi saat ini tidak akan berubah. Dari sisi permintaan, PMI manufaktur AS dan Tiongkok yang lebih kuat dari perkiraan meningkatkan prospek permintaan akan kembali menguat. Sumber : TradingEconomics.com

Manufaktur PMI Eropa

PMI Manufaktur HCOB Zona Euro direvisi lebih tinggi menjadi 46,1 pada Maret 2024 dari perkiraan awal sebesar 45,7. Namun, angka tersebut menunjukkan level terendah dalam tiga bulan terutama dipengaruhi oleh perubahan waktu pengiriman pemasok dan stok pembelian setelah hilangnya gangguan akibat masalah Terusan Suez. Meskipun produksi manufaktur menurun selama dua belas bulan berturut-turut, tingkat kontraksinya melambat, mencapai titik terendah sejak April 2023.

Pesanan baru juga mengalami penurunan yang tidak terlalu signifikan selama lima bulan berturut-turut. Selain itu, penjualan ekspor, meskipun masih menurun, menunjukkan penurunan paling kecil dalam hampir dua tahun, sehingga mengurangi dampak lemahnya pasar internasional terhadap permintaan manufaktur zona euro. Kepercayaan dunia usaha juga meningkat ke tingkat tertinggi dalam hampir satu tahun, namun ekspektasi pertumbuhan masih relatif lemah, sehingga semakin membebani lapangan kerja di pabrik. Sumber : TradingEconomics.com

3 Saham Bersinyal Fresh Buy

1. ASII (Astra International)

ASII (Astra International) ditutup menguat +1.44% ke level 5,275 pada perdagangan Selasa (2/4). Sinyal Sahamology merekomendasikan Fresh Buy dengan target kenaikan terdekat ke level 5,425. Secara teknikal, ASII berada dalam fase mulai uptrend setelah keluar dari level konsolidasi EMA7 dan MA20. Stochastic masih berada di level 36. Batasi risiko jika ASII berada dibawah level 5,150.

2. UNTR (United Tractors)

UNTR (United Tractors) ditutup menguat +3.64% ke level 24,900 pada perdagangan Selasa (2/4). Sinyal Sahamology merekomendasikan Fresh Buy untuk saham UNTR dengan target kenaikan ke 25,800-26,200. Secara teknikal, UNTR berada dalam fase uptrend karena berhasil rebound dari EMA7 dan MA20. Stochastic menunjukkan goldencross. Batasi risiko jika UNTR diperdagangkan dibawah <24,250.

3. BRPT (Barito Pacific)

BRPT (Barito Pacific) ditutup menguat signifikan +5.26% ke level 1,000 pada perdagangan Selasa (2/4). Sinyal Sahamology merekomendasikan Fresh Buy dengan target kenaikan ke 1,030-1,050. Secara teknikal, BRPT berhasil keluar dari zona konsolidasi EMA7 dan MA20 serta stochastic keluar dari zona oversold. Batasi risiko jika BRPT diperdagangkan dibawah <960.

Bersama Sahamology Trading Easy and Profitable