Emiten Tolak Angin (SIDO) Bagikan Dividen Interim 378 Miliar
- 23 October 2023
- 0
PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul (SIDO) siap membagikan dividen interim kepada para investor dengan total 378 miliar rupiah. Dividen interim yang dibagikan atas hasil dari laporan keuangan 1 semester tahun 2023 yang mencatatkan laba bersih sebesar 448.1 miliar rupiah. Pembagian dividen tersebut / Dividend Payout Ratio setara dengan 85% dari perolehan laba bersih yang diraih selama 1 semester tahun 2023 atau setara Rp12.6/lembar saham. Rencana pembagian dividen interim untuk periode tahun buku 2023 itu, sesuai dengan keputusan direksi yang telah disetujui dewan komisaris pada 18 Oktober 2023. Aksi korporasi tersebut akan dilaksanakan pada tanggal :
- Cum Date Dividen Pasar Reguler dan Negosiasi pada tanggal 31 Oktober 2023
- Ex Date Dividen Pasar Reguler dan Negosiasi pada tanggal 1 November 2023
- Cum Date Dividen Pasar Tunai pada tanggal 2 November 2023
- Ex Date Dividen Pasar Tunai pada tanggal 3 November 2023
- Pembayaran Dividen pada tanggal 20 November 2023
Dapatkan Fitur Trader View di MNC Sekuritas untuk membantu pengambilan keputusan berinvestasi kalian
Pembagian dividen itu, bersandar pada data keuangan per 30 Juni 2023. Di mana, sepanjang paruh pertama 2023 itu, perseroan mencatat laba bersih Rp448,1 miliar. Lalu, saldo laba ditahan dengan alokasi penggunaan tidak dibatasi sejumlah Rp1,11 triliun. Perseroan didukung total ekuitas Rp3,26 triliun.
Dapatkan Fitur Kalkulator Untuk Batasi Resiko Kerugianmu dengan Sahamology